Bisnis Digital

JURUSAN BISNIS DIGITAL

Jurusan Bisnis Digital adalah salah satu jurusan yang ada di SMK PGRI 1 Kudus. Dalam Sejarah jurusan ini mengalami beberapa perubahan nama mulai dari awal pembentukannya. Awalnya jurusan ini bernama Akademi Pemasaran (AP) lalu Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP) dan Pemasaran (PM) lalu berubah lagi menjadi Bisnis Digital (BD) seperti saat ini. Walaupun beberapa kali mengganti nama fokus utama jurusan ini tidak berubah yaitu manajemen pemasaran atau marketing bisnis. Jurusan ini sudah didirikan sejak tahun 1981. Alasan mengapa jurusan ini sering merubah nama adalah karena mengikuti perubahan zaman. Karena sekolah kami selalu melakukan inovasi dengan tujuan meningkatkan kualitas pendidikan yang ada di Indonesia.

FASILITAS PEMBELAJARAN

Di SMK PGRI 1 Kudus jurusan Bisnis Digital Memiliki Fasilitas Pembelajaran yang lengkap:

  • Gedung
  • Ruang Kelas yang Nyaman
  • Lab Komputer
  • Ruang Presentasi
  • Lab Blibli(didukung oleh marketplace Blibli.com)

VISI MISI JURUSAN Bisnis Digital

Visi :

Menyiapkan tenaga kerja yang profesional, berkualitas dan religius di bidang bisnis digital untuk menghadapi persaingan di era global. Serta membekali siswa dengan keterampiran, pengetahuan, dan sikap yang mandiri.

Misi :

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan Konsentrasi Keahlian Bisnis Digital sesuai dengan kebutuhan dunia usaha/ dunia industri.
  2. Menghasilkan lulusan tenaga kerja tingkat menengah yang siap kerja dan melanjutkan wirausaha di bibidang bisnis digital dan manajemen pemasaran.
  3. Menjadi mitra kunci perusahaan dalam membangun model bisnis dan memberikan umpan balik terhadap strategi pemasaran digital yang terpercaya.

STANDAR KOMPETENSI KEAHLIAN

Materi yang dipelajari pada Jurusan Bisnis Digital meliputi beberapa materi antara lain sebagai berikut:

  • Ekonomi Bisnis dan Administrasi Umum (memahami administrasi dan fungsi manajemen)
  • Perencanaan Bisnis (membuat perencaan bisnis)
  • Komunikasi Bisnis (Customer Servise & Tele Marketing)
  • Digital Branding (mampu membuat branding)
  • Digital Onboarding (melakukan aktivasi penjualan online dan ritel)
  • Digital Marketing (melakukan promosi di social media marketing dan melakukan promosi di marketplace)
  • Digital Operation (membuat laporan pembelian dan penjualan ritel dan online)

TUJUAN JURUSAN Bisnis Digital

  1. Membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten dalam bidang Bisnis Digital dan Manajemen Pemasaran yang sesuai dengan kebutuhan industry.
  2. Menerapkan dan mengembangkan pelayanan prima terhadap relasi sehingga diperoleh manfaat masing-masing pihak
  3. Membekali peserta didik dalam ilmu pengetahuan, wawasan, teknologi agar menjadi enterpreneur muda yang berjiwa tangguh, optimis di era persaingan digital.
  4. Menciptakan lulusan yang siap kerja dan mengikuti perubahan zamam di era digital.

PRAKTEK KERJA LAPANGAN

Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Jurusan Bisnis Digital SMK PGRI 1 Kudus berlangsung selama 6 bulan, yang merupakan bagian penting dari kurikulum pendidikan kami. Selain itu, sekolah kami juga menjalin kerja sama dengan berbagai mitra industri yang menjadi tempat pelaksanaan PKL siswa. Hal ini bertujuan untuk memberikan pengalaman praktis kepada siswa, memfasilitasi pembelajaran dalam lingkungan kerja sesungguhnya, dan membantu mereka mengembangkan keterampilan yang diperlukan dalam dunia kecantikan. Dengan demikian, siswa kami dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk memasuki dunia kerja setelah menyelesaikan program pendidikan mereka.